Gelar Bimtek dan Pembekalan PPL, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UIM Siap Terjunkan Puluhan Mahasiswa ke Lapangan

Berita Kegiatan Lainnya

PAMEKASAN, uim.ac.id – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Islam Madura (UIM) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) sekaligus pembekalan Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) bertempat di Aula Al-Fatah UIM, Selasa (26/9/2023).

Kegiatan tersebut diikuti oleh 63 mahasiswa semester tujuh FKIP yang terdiri dari Program Studi (Prodi) Pendidikan Fisika, Pendidikan Biologi, Pendidikan Bahasa Inggris, dan Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini (PG-PAUD).

Heratul Umamah, M.Si., selaku Ketua Panitia menuturkan, mahasiswa perlu untuk mengikuti kegiatan ini guna menyamakan persepsi antar guru pamong dengan mahasiswa.

“Tentu guru pamong memiliki kriteria yang berbeda baik dari segi penilaian, kondisi pembelajaran di dalam kelas, RPP, serta perangkat pembelajaran lainnya,” tuturnya.

Kegiatan ini mendatangkan tiga narasumber yaitu: Kepala Sekolah TK Muslimat NU I, Zahratun Na’imah M. Pd.; Guru Pendidikan Fisika SMA 2 Pamekasan, Mabrurotul Hasanah, M. Pd.; dan Dosen Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura yakni Mohammad Imam Fathorrahman, M. Pd.

“Nah karena luaran dari PPL ini berupa artikel, maka kita juga memberikan pembekalan pembuatan artikel ilmiah, maka kita undang dosen dari IAIN Madura,” sambungnya

Pihaknya berharap, melalui kegiatan PPL ini mahasiswa dapat mengimplementasikan ilmu yang didapat selama proses perkuliahan dan merealisasikan visi misi FKIP yakni menghasilkan mahasiswa yang berkarakter Ahlussunnah Wal Jama’ah serta siap secara mental untuk menghadapi dunia kerja.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dekan FKIP, Suprianto, M. Si.. Pihaknya berharap mahasiswa dapat menjaga nama baik universitas selama kegiatan PPL berlangsung. (Ila) 

Tulis komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.