Gelar Apresiasi PKM Kewirausahaan Berlangsung Meriah

Lainnya

Fakultas Ekonomi UIM Pamekasan kembali melaksanakan Gelar Apresiasi Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) Kewirausahaan. Kegiatan itu dijadual selama dua hari (09-10/5) di area kampus hijau UIM.

Achmad Baihaki Dekan Fakultas Ekonomi menjelaskan, kegiatan itu digelar dalam rangka memupuk minat dan bakat mahasiswa dalam bidang kewirausahaan, sehingga potensi yang dimiliki mahasiswa dapat berkembang secara dinamis.

“potensi mereka kita coba arahkan melalui kegiatan yang sangat bergengsi ini, harapannya nantinya secara mandiri mereka bisa menyebar luaskan potensi tersebut” Jelasnya saat membuka gelar apriasi PKM senin pagi.

Menuruutnya, banyak mahasiswa yang memiliki bakat dan kemampuan berwirausaha, oleh karena itu, lembaga bertanggung jawab untuk menfasilitasi seluruh potensi yang dimiliki oleh mahasiswa tersebut. pihaknya berharap ke depan para mahaisiwa UIM khsusunya Fakultas Ekonomi bisa menangkap peluang pasar melalui potensi wirausaha yang dimilikinya tersebut.

Sementara itu, Halimatus Sakdiyah Pembantu rektor II UIM mengapresiasi kegiatan itu, menurutnya kegiatan semacam iti sangat bagus dalam rangka menampung minat dan bakat mahasiswa, kedepan pihaknya berharap kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara rutin termasuk oleh fakultas dan unit lainnya yang ada di bawah naungan UIM.

Seperti diketahui, kegiatan gelar Karya PKM kewirausahaan tahun ini diawali dengan acara presentasi para peserta PKM, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan bazar produk kewirausahaan mahasiswa. Selain itu, untuk menambah kemeriahaan acara itu juga dilengkapi dengan beberapa perlombaan seperti lari karung, sepak bola mini, makan krupuk, dan tarik tarik tambang.

Tulis komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.