Datangi SMA Maarif, Mahasiswa UIM Gelar Taman Sains dan Sosialisasi PMB

Berita Kegiatan

PAMEKASAN, uim.ac.id – Mahasiswa Pendidikan Fisika UIM Pamekasan yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Program Studi (Himaprodi) Epsilon kembali melakukan safari sains ke sejumlah lembaga pendidikan yang ada di Pamekasan.

Sasaran safarai sains kali ini adalah SMA Maarif 1 Pamekasan yang berlokasi di Desa Terrak Kecamatan Palengaan Pamekasan. Kegiatan tersebut dipusatkan di halaman utama sekolah tersebut. (22/2)

Kedatanagan para mahasiswa Prodi Pendidikan Fisikan itu disambut dengan antusias oleh para siswa di lingkungan sekolah yang berada di bawah Naungan NU tersebut..

“Alhamdulillah, taman sains hairi berjalan lancar dan sangat antusias dari siswa siswi SMA maarif 1 Pamekasan”. Kata Inayatun Diraya ketua Himaprodi Epselon UIM Pamekasan.

Selain sosialisasi sains, tim Himaprodi Epsilon tersebut juga mensosialisasikan kegiatan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun 2021, para mahasiswa memperkenalkan kampus UIM secara visual, mulai dari sejarah UIM, hingga prestasi yang dicapai.

Sementara itu, Untuk memotivasi para siswa, Tim taman sains memberikan reward kepada peserta terbaik dan  kelompok terbaik, serta kepada siswa yang mampu melakukan  eksperimen dengan baik serta (ham/die)

Tulis komentar Anda

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.