Ikatan Keluarga Alumni UIM Resmi Dibentuk

Lainnya

PAMEKASAN – uim.ac.id, Sejumlah Alumni Universitas Islam Madura (UIM) Pamekasan, Ahad siang menggelar pertemuan dan Rapat Koordinasi di meeting room Al Fatah, lantai I UIM Pamekasan.

Puluhan alumni yang merupakan representasi dari setiap angkatan dan Prodi tersebut berkumpul untuk membicarakan rrncana pembentukan Ikatan Keluarga Alumni UIM Pamekasan.

Selain itu, alumni yang dihadirkan merupakan represebtasi sejumlah daerah di Madura, meliputi Sumenep, Pamekasan, Sampang dan Bangkalan. Bahkan juga representasi dari kawasan Pantura.

Dari rumusan yang dihasilkan, nantinya akan dilanjutkan pada pembentukan dan peresmian IKA UIM melalui kegiatan deklarasi yang rencananya akan mengundang seluruh alumni mulai dari angkatan pertama.

Dengan terbentuknya IKA UIM tersebut diharapkan para alumni semakin merekatkan hubungan enosional dengan almamaternya, sehingga bisa memberikan masukan dan kontribusi untuk kemajuan UIM ke depan

Sementara itu, Rakoor tersebut  menghasilkan sejumlah keputusan, salah satunya penetapan ketua IKA UIM yang dipilih secara misyawarah mufakat.

Forum menyepakati Saudara Abu Siri sebagai mandataris IKA UIM pereode pertama, yang selanjutnya ketua terpilih diberikan tanggung jawab oleh forum untuk menyusun kepengurusan berikut landasan dan aturan main dalam kepengurusan IKA UIM tersebut.

Abu Siri merupakan alumni prodi Akhwal Alsyakhsyiyah UIM, dirinya juga alumni Pondok Pesantren Miftahul Ulum Bettet Pamekasan. Selama menjadi mahasiswa UIM, dirinya pernah menjabat sebagai Presiden Mahasiswa (Presma). Saat ini, dirinya mendapat amanah baru sebagai ketua IKA UIM Pamekasan. (*)


Reporter     : Elza

Editor         : Ahmad