Mahasiswa Farmasi UIM Gelar Studi Lapang di UB Malang

Lainnya

MALANG, uim.ac.id – Puluhan mahasiswa program studi Diploma tiga (D3) Farmasi Universitas Islam Madura (UIM) Pamekasan, Senin pagi melaksanakan studi lapang ke Universitas Brawijaya Malang. (22/4).

Rektor UIM, Ahmad, M.Pd yang memimpin langsung kegiatan tersebut menuturkan bahwa kegiatan studi Lapang itu meruapakn rangkaian kegiatan akademik formal sebagai media untuk memperluas pengetahuan mahasiswa.

“melalui studi lapang semacam ini, mahasiswa diajak untuk memperdalam wawasan dan keilmuan mereka”. Ungkapnya kepada reporter uim.ac.id.

Tidak hanya itu, melalui studi lapang kata Rektor, para mahasiswa bisa melihat secara langsung dinamika keilmuan di luar kampus UIM. Sehingga mereka bisa mengkomparasikan sejumlah informasi yang didapatkan tersebut dengan kegiatan yang dilaksanakan di kampus UIM.

“harapannya mereka bisa belajar dan mengambil manfaat dari lembaga lain. Agar menjadi tambahan pengetahuan sekaligus motivasi untuk lebih giat lagi dalam menjalankan kegiatan akademik di kampus”. Katanya.

Selain kunjungan ke UB Malang, rombongan mahasiswa D3 Farmasi UIM juga melakukan lawatan ke Materia Medica Batu untuk melaksanakan penandatangan MoU antar kedua lembaga tersebut, MoU itu ditandatangani langsung oleh pimpinan kedua lembaga (*)


Reporter : Soheh

Editor     : Ahmad