PAMEKASAN, uim.ac.id – Berlangsung selama tiga hari menggelar Lokakarya Penyusunan Pedoman Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) pada hari ini (20/8) Universitas Islam Madura (UIM) resmi mempunyai Pedoman MBKM.
Pedoman yang disahkan langsung oleh Rektor UIM, Ahmad Asir, M. Pd., ini diantaranya: (1) Asistensi Mengajar di Satuan Pendidikan, (2) Magang/Praktik Kerja, (3) Studi/Proyek Independen, (4) Wirausaha Merdeka, (5) Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Kebangsaan/Membangun Desa, (6) Proyek Kemanusiaan, (7) Pertukaran Mahasiswa, (8) Riset/Penelitian, (9) Praktisi Mengajar, (10) Pejuang Muda Kampus Merdeka.
Ahmad, dalam sambutannya berpesan kepada para peserta lokakarya untuk terus berbuat yang terbaik bagi lembaga tercinta Universitas Islam Madura.
Selanjutnya Ahmad berharap bahwa pedoman MBKM ini dapat dilaksanakan dengan sebaik mungkin di lingkungan Universitas Islam Madura.
“Saya berharap, pedoman ini menjadi pegangan dalam melaksanakan program MBKM di lingkungan Universitas Islam Madura sehingga apa yang kita hasilkan selama tiga hari ini benar-benar memberi m anfaat”.